Jumat, 12 Agustus 2016

PUDING MANGGA ROTI



1. Bahan-bahan :
- 1 buah mangga harum manis(potong kotak)
- 3 lembar roti tawar(potong kotak)
- 2 butir telur
- 1 sdm margarin(lelehkan)
- 4 sdm gula pasir
- 2 sdm susu kental manis putih
- 1 1/2 sdm maizena
- 1/2 sdt vanili
- 1/4 sdt garam
- 250 ml susu uht(saya pk ultra putih)
- 65 ml santan kental(saya pk kara yg kcl 1 bks)
- 75 ml air
- 50 gram kismis
- 1 sachet kecil choco granul

2. Langkah :
- lelehkan margarin sisihkan
kocok telur,gula,skm,vanili,garam hingga larut dengan wishk lalu tambahkan susu uht,santan.
- larutkan maizena dengan air,campur dengan adonan telur.tambahkan margarin leleh aduk hingga tercampur rata.
- siapkan loyang,olesi margarin tipis saja.masukan roti,taburi kismis,mangga,siram dengan adonan telur.ulangi hingga adonan habis.
- kukus kurleb 30 menit, sebelum diangkat taburi choco granul
- kukus sebentar lalu angkat,dinginkan baru simpan di lemari es lalu sajikan.

(choco granul yg saya pk,dari kopi instan sachet(torabika capucino)

Sumber: https://mobile.facebook.com/photo.php?fbid=1218528234844797&id=237532526277711&set=pcb.1218528871511400&source=49&refid=13&_ft_=top_level_post_id.887086304731255%3Atl_objid.887086304731255%3Athid.100002896817223

Tidak ada komentar:

Posting Komentar